Rabu, 05 November 2014

Resep Ayam Bumbu Rujak

By : Rita Candrasari

Bahan  :
500 gr ayam
2 buah serai di geprek
5 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
Jahe di geprek
Asam jawa sedikit saja
Kecap manis
Gula jawa disisir ( kira - kira saja ukurannya dan tidak terlalu banyak )
Minyak untuk menumis
Air kaldu / air biasa

Bumbu halus  :
5 siung bawang putih
8 - 10 siung bawang merah
10 buah cabai merah ( kalau nggak suka pedas bisa di buang bijinya )
50 gr cabai rawit yang merah ( ukuran ini bisa dikurangi jika terlalu pedas, atau bisa di cemplungkan saja tanpa dihaluskan )
1 sendok teh terasi
1 sendok teh merica
1/2 ruas kunir
Gula pasir dan garam secukupnya.

Cara membuat  :
  1. Ayam di potong - potong sesuai selerah lalu di rebus hingga empuk. Sisihkan
  2. Tumis semua bumbu halus, sereh, daun salam, jahe dan asam jawa hingga harum.
  3. Masukkan ayam, gula jawa, kecap manis, daun jeruk, aduk rata hingga bumbu meresap pada ayam. Lalu beri air kaldu atau air biasa agak banyak, masak hingga air tinggal sedikit. Sesekali dirasakan hingga rasanya sudah pas dan enak. Matikan kompor.
  4. Siap dihidangkan.


Tidak ada komentar: